Mahasiswa Kesehatan Masyarakat selaku Ketua Panitia Menggelar GenBI Traveller di Kanreapia Malino Sebagai Wujud Kepedulian terhadap Kesehatan

  • 20 November 2023
  • 09:19 WITA
  • Administrator
  • Berita

Deputi Kesehatan Generasi Baru Indonesia (GenBI) Wilayah Sulawesi Selatan menyelenggarakan GenBI Traveller di Desa Kanreapia, Kecamatan Tombolo Pao, Kabupaten Gowa, Minggu 19 November 2023.

Kegiatan yang merupakan program kerja deputi kesehatan GenBI wilayah Sulsel sebagai kepedulian dalam menjaga kesehatan masyarakat mangangkat tema “Transformative Rural and Active Ventures through Reliable Health Checks”

GenBI Traveller sebagai wujud untuk meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat dengan berusaha meningkatkan derajat kesehatan melalui upaya pencegahan berupa pemeriksaan kesehatan guna deteksi dini penyakit sehingga dapat diatasi dengan lebih cepat, tepat, dan efisien.

Adapun kegiatan yang dilakukan diawali dengan door to door, senam bersama lalu melakukan edukasi terkait dengan permasalahan penyakit, tak lupa juga GenBI melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis untuk masyarakat Desa tersebut.

“Kegiatan ini merupakan perwujudan rasa peduli kami anggota GenBI, terutama dari Deputi Kesehatan kepada masyarakat yang sulit menjangkau layanan kesehatan,” ungkap Ar Auliya Azzahra selaku Sekretaris Panitia.

Sebagai generasi yang membawa perubahan bangsa, besar harapan seluruh panitia pada kegiatan GenBI Traveller ini dapat meningkatkan derajat kesehatan masyarakat khususnya dalam mencegah PTM (Penyakit Tidak Menular) sehingga kami melakukan deteksi dini melalui pemeriksaan kesehatan yang terdiri dari pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolestrol dan asam urat ungkap Rudi Sumarlin selaku Ketua Panitia GenBI Traveller.

“Mahasiswa Kesehatan Masyarakat UIN Alauddin Makassar itu menambahkan,  hadirnya kami disini dapat memberikan edukasi dan mendeteksi dini penyakit tidak menular pada masyarakat Desa Kanreapia,” 


Citizen Reporter A.Aditya Prayoga (GenBI)