Tim “The Cook Of Public Health”, Meraih Prestasi Sebagai Juara 2 dalam Lomba Kreasi Pangan Lokal

  • 27 November 2023
  • 03:52 WITA
  • Administrator
  • Berita

Dalam rangkaian perayaan Milad ke-19 Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Alauddin Makassar, Mahasiswa kesehatan masyarakat yang berjumlah 7 orang yang tergabung dalam tim “The Cook Of Public Health”, meraih prestasi sebagai juara 2 dalam lomba kreasi pangan lokal halalan toyyiban yang diselenggarakan pada tanggal 23 hingga 25 November 2023.

Lomba kreasi pangan lokal halalan toyyiban yang diselenggarakan berbahan dasar umbi-umbian, jagung dan pisang. Oleh karena itu, mahasiswa kesehatan masyarakat tertantang untuk membuat menu kekinian yang banyak disukai dan mengandung gizi seimbang. Sehingga terpilih 2 menu yang akan dibuat yaitu makanan utama (Sweet Savory Potato) dan makanan penutup (Terbul Jagung). 

Menu yang dibuat berbahan dasar ubi jalar dan jagung. Dipilihnya bahan ubi dan jagung karena mudah diperoleh dan harganya terjangkau serta sesuai dengan menu dasar yang akan dibuat. Ubi dan jagung sebagai sumber karbohidrat pengganti nasi, dipadu bahan telur dan daging ayam sebagai sumber protein hewani (zat pembangun), ubi dan jagung juga mengandung serat yang bermanfaat untuk memaksimalkan penyerapan makanan sehingga mencegah konstipasi, bahan pelengkap lain berupa sayuran kol yang mengandung kalium bermanfaat menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit jantung, sedangkan paprika kaya akan vitamin A yang bermanfaat menjaga kesehatan mata dan vitamin C sebagai antioksidan. 

Alhamdulilah puji syukur kepada Allah, dan kami ucapkan terimakasih banyak atas dukungan dan bimbingan dari dosen prodi Kesmas FKIK dan berharap menu yang telah dibuat dapat dikembangkan menjadi lebih kompleks dalam hal rasa, tekstur, penampilan dan kandungan gizinya sehingga lebih bermanfaat dan dapat dibuat mandiri oleh masyarakat.